10 Tujuan Wisata Dengan Fenomena Alam yang Ekstrim (PART 2) - Kemans | Kemana cari informasi

Header Ads

10 Tujuan Wisata Dengan Fenomena Alam yang Ekstrim (PART 2)

6. Geyser dengan air dingin tertinggi
Geyser umumnya memancarkan air panas, tapi tidak dengan geyser yang ada di Andernach, Jerman. Geyser di tempat ini memancarkan air dingin. Tak tanggung-tanggung, pancuran air dingin yang muncul pada 19 September 2002 ini mencapai ketinggian 61,5 meter.








7. Jalanan terdingin
Saat traveling ke Rusia jangan lupa untuk singgah di Jalan Tol Kolyma. Ini adalah salah satu tempat terdingin di dunia. Jika diukur, suhu Jalan Tol Kolyma mencapai -67,7 derajat Celcius.

8. Dataran es non kutub terbesar











Tak perlu jauh-jauh ke kutub selatan untuk melihat dataran es yang luas, ternyata Kanada juga punya. Negara ini memiliki dataran es yang sangat besar, bahkan dianggap yang paling besar di dunia di luar Antartika.Adalah Yukon Territoy di Kanada yang memiliki dataran es non kutub terbesar. Berada di dalam Taman Nasional Kluane, dataran es ini memiliki luas hingga 21.980 km2.

9. Gurun terbesar











Mungkin yang terlintas di pikiran Anda gurun terbesar di dunia adalah Sahara. Ternyata tidak. Gurun terbesar ternyata ada di Antartika.Guinness World Records mencatat gurun terbesar adalah gurun es di Antartika, yang memiliki luas hingga 14 juta km2. Gurun es di Antartika mengalahkan Gurun Panas Sahara yang memiliki luas hanya 9,1 juta km2.

10. Desa paling dingin













Mau tahu wilayah berpenduduk dengan temperatur paling rendah di dunia? Desa Oymyakon di Siberia, Rusia jawabannya.Berada di sana, Anda bisa merasakan bagaimana tinggal di desa dengan suhu mencapai minus puluhan derajat Celcius. Bahkan, pada tahun 1933 suhu desa ini pernah turun hingga -68 derajat Celcius. Suhu di Oymyakon ini pun menjadi rekor tempat dengan suhu terdingin di luar Antartika.

Sebelumnya :
  
10 Tujuan Wisata Dengan Fenomena Alam yang Ekstrim (PART 1)

No comments